Dr Faheem Younus MD dan Alissa Wahid Optimis Indonesia Pulih, Ikutan Simposium Covid 19 Yuk

- 13 Juli 2021, 15:38 WIB
Dr.Faheem Younus dan Koordinator Jaringann Gusdurian Alissa Wahid dalam Simposium Covid-19 bertema Optimis Indonesia Pulih.
Dr.Faheem Younus dan Koordinator Jaringann Gusdurian Alissa Wahid dalam Simposium Covid-19 bertema Optimis Indonesia Pulih. /Twitter@FaheemYounus/

LENSA BANYUMAS - Nama dokter Faheem Younus MD belakangan memang kerap menjadi sorotan publik karena cuitannya di akun twitter yang banyak berbagi ilmu tentang Covid 19.

Setiap kali cuitannya pun langsung dibanjiri komentar ribuan warganet, dari sekedar menyampaikan ucapan terima kasih karena mendapat pencerahan hingga meminta konsultasi terkait dengan kejadian yang dialami oleh para warganet tersebut.

Tampaknya, dokter spesialis penyakit menular asal Amerika ini sudah mendapat tempat di hati masyarakat Indonesia.

Bahkan tak sedikit yang berharap agar ia terus memberikan ilmu pencerahan untuk membuat Indonesia menjadi lebih baik.

Baca Juga: 5 Cara Tindakan saat Terdiagnosis Covid 19, Dokter Faheem Younus: Jangan Ulangi Tes Covid

Terakhir, bahkan Koordinator Jaringan Gusdurian, Alissa Wahid mengundang Dr. Faheem Younus, MD ini bergabung dalam kegiatan Simposium Covid-19 HF Indonesia, HF USA dan Gusdurian Indonesia.

Bertema, 'Optimis Indonesia Pulih', Fahem Younus didaulat menjadi pembicara utama, berikut Alissa Wahid.

Diakun twitternya, Alissa Wahid pun mengajak masyarakat ikut bergabung dalam acara simposium yang bakal dilaksanakan Sabtu, 17 Juli 2021, pukul 19.00-21.00 WIB.

"Yang pengen belajar langsung dengan Dr @FaheemYounus yukk mari sini..." tulis Alissa yang mendapat sambutan positif dari netizen.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi

Sumber: Twitter @FaheemYounus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x