Pasca Kericuhan Polisi PPKM Darurat dengan Paspampres, Beredar Broadcast Wapres

- 9 Juli 2021, 19:19 WIB
Sumber foto :IG @infokomando
Sumber foto :IG @infokomando /

LENSA BANYUMAS - Beredar informasi berupa Broadcast WA yang menyebutkan Danpaspampres memanggil langsung pejabat PPKM  Darurat Jl. Daan Mogot terkait kericuhan yang melibatkan anggotanya Praka Izroi dan oknum Polres Metro Jakbar beberapa waktu lalu ke Istana. Demikian dikutip Lensa Banyumas dari instagram @infokomando, Jumat, 9 Juli 2021.

Bahkan di dalamnya juga disebutkan Wakil Presiden memerintahkan kepada semua personil yang terlibat permasalahan dengan anggota Paspampres Praka Izroi dipindahkan ke Papua.

Menurut @infokomando disebutkan bahwa,"Perlu sobat komando ketahui, broadcast tersebut tidak benar dan sudah dibantah oleh Komandan Paspampres (Danpaspampres) Mayjen TNI Agus Subiyanto".

Baca Juga: Buntut Kericuhan Penyekatan PPKM, Puluhan Anggota Paspampres Datangi Polres Jakarta Barat

Terkait Praka Izroi sebagai pengawal pribadi Wapres itu benar. Namun untuk perintah memindahkan personil yang terlibat di kericuhan pos penyekatan dirotasi ke Papua tidak benar.***

Editor: Cokie Sutrisno

Sumber: @infokomando


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x