Ini Kronologi Dua Pemuda yang Diamankan Saat Kunjungan Presiden Jokowi di SMA N 2 Cilacap

- 23 September 2021, 15:13 WIB
Tampak dua pemuda Cilacap digiring polisi dibantu anggota ormas PP menuju Polsek Cilacap utara. Keduanya diamankan saat kunjungan Presiden Jokowi di SMAN 2 Cilacap.
Tampak dua pemuda Cilacap digiring polisi dibantu anggota ormas PP menuju Polsek Cilacap utara. Keduanya diamankan saat kunjungan Presiden Jokowi di SMAN 2 Cilacap. /Ady Purwadi

LENSA BANYUMAS - Dua pemuda Cilacap yang diamankan saat kunjungan Presiden Jokowi di SMA Negeri 2 Cilacap sempat dibawa ke Mapolsek Cilacap Utara, Kamis, 23 September 2021.

Lokasi kantor polsek itu sendiri tak jauh dari tempat kunjungan Presiden untuk meninjau kegiatan vaksinasi pelajar tersebut.

Seorang anggota ormas Pemuda Pancasila (PP) yang ikut menggiring pemuda itu ke Polsek Cilacap Utara menyampaikan kronologi penangkapan dua pemuda Cilacap tersebut.

Ia menyebut, dua pemuda tersebut sudah dicurigai gerak geriknya sebelum Presiden Jokowi melintas di Jalan Ketapang untuk tinjauan vaksinasi pelajar di SMA N 2.

Baca Juga: Dua Pemuda Diamankan Mewarnai Kunjungan Presiden saat Meninjau Vaksinasi Pelajar di SMA N 2 Cilacap

"Saya awalnya dikasih tahu dari PAC (Pemuda Pancasila) bahwa ada orang yang dicurigai. Polisi juga ngomong ke saya ada orang yang dicurigai disekitar gawang (lapangan Krida Nusantara)," tutur Suwarko (anggota PP) yang diwawancarai media.

Ia melanjutkan, pihaknya bersama dengan aparat kepolisian terus mengawasi gerak-gerik dua pemuda tersebut hingga saat kedatangan Presiden, polisi akhirnya mengamankannya.

"Pas Bapak Presiden mau masuk, dia ada pergerakan yang mencurigakan, mau mengeluarkan sesuatu dari dalam tas dan itu orang yang dicurigai," ucapnya.

"Dari Polsek juga sudah ngasih tahu soal itu dan minta agar diamankan," lanjut Suwarko.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x